Search

VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated Rayakan Kebersamaan Di Bulan Ramadan Bersama Anak Panti Asuhan Dan Karyawan

VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated Rayakan Kebersamaan Ramadan Bersama Anak Panti Asuhan Dan Karyawan

Rabu, 19 Maret 2025 – Bulan Ramadan merupakan momen suci yang penuh keberkahan dan kebersamaan. Dalam semangat berbagi, VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated mengadakan acara buka puasa bersama dengan 20 anak dari Griya Yatim & Dhuafa serta seluruh karyawan hotel. Kegiatan ini berlangsung di Meeting Room Jati & Eboni VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated, menciptakan suasana hangat dan penuh makna.

VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated Rayakan Kebersamaan Ramadan Bersama Anak Panti Asuhan Dan Karyawan
VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated Rayakan Kebersamaan Di Bulan Ramadan Bersama Anak Panti Asuhan Dan Karyawan. (Foto: VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated)

Rangkaian acara diawali dengan sambutan dari Inda Rambu, selaku General Manager yang memberikan arahan pentingnya kebersamaan di bulan suci ini. Sambutan tersebut kemudian dilanjutkan oleh perwakilan dari Griya Yatim & Dhuafa, yang mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas kegiatan yang diadakan. Setelah sesi sambutan, acara berlanjut dengan pengajian dan ceramah yang dipimpin oleh Ustadz Taufik, memberikan siraman rohani kepada seluruh peserta yang hadir. Setelah itu, dilakukan sesi santunan berupa sembako, sebagai wujud nyata kepedulian sosial VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated. Acara kemudian ditutup dengan buka puasa bersama yang penuh kehangatan, diikuti dengan salat Magrib berjamaah.

Azizah Khoirunnisa, Human Resource Manager dari VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated, menyampaikan, “Di bulan penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara terkasih dari Griya Yatim & Dhuafa. Kegiatan buka puasa bersama ini tidak hanya menjadi momen berbagi, tetapi juga menjadi wadah untuk silaturahmi antar seluruh karyawan VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated. Ramadan adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan nilai-nilai kebersamaan. Kami berharap kegiatan ini dapat membangun kepedulian sosial yang lebih kuat di lingkungan kerja kami.”

Dengan ini, VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated berkomitmen untuk kebersamaan, dan membangun hubungan yang harmonis, baik di antara karyawan maupun dengan masyarakat sekitar.

Artikel Terbaru

artikel populer

VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated dan Magnum Elevasi Pengalaman Kuliner Melalui “A Sweet Affair”

VIVERE Hotel, ARTOTEL Curated dan Magnum Elevasi Pengalaman Kuliner Melalui “A Sweet Affair”

Tangerang, 13 Januari 2026 - Magnum kini bukan sekadar es krim biasa. Melalui kolaborasi spesial ARTOTEL Dine dan Magnum, VIVERE

Perayaan Chinese New Year “Kuda Api” di Catappa Restaurant – Hotel Grand Mercure Jakarta Kemayoran

Perayaan Chinese New Year “Kuda Api” di Catappa Restaurant – Hotel Grand Mercure Jakarta Kemayoran

GONG XI…GONG XI… Siap menyambut Tahun Baru Cina atau yang sering disebut dengan perayaan Imlek yang bertepatan dengan Tahun Shio

Holiday Inn Express Jakarta International Expo Hadirkan Promo Spesial Januari 2026 “JAN-TASTIC STAY” serta Pilihan Menu Menarik di Great Room Restaurant

Holiday Inn Express Jakarta International Expo Hadirkan Promo Spesial Januari 2026 “JAN-TASTIC STAY” serta Pilihan Menu Menarik di Great Room Restaurant

Jakarta, 5 Januari 2026 – Mengawali tahun 2026 dengan semangat baru, Holiday Inn Express Jakarta International Expo menghadirkan promo kamar

Jelang Lebaran 2026, Bluepansy Rilis Jeans Wanita Hijab Friendly dengan Desain Terbaru untuk Wanita Indonesia

Jelang Lebaran 2026, Bluepansy Rilis Jeans Wanita Hijab Friendly dengan Desain Terbaru untuk Wanita Indonesia

Jakarta — Menjelang Hari Raya Idulfitri 2026, tren fashion Lebaran wanita menunjukkan peningkatan pada kebutuhan busana yang tidak hanya modis,

berlangganan